Langsung ke konten utama

Unggulan

Tips merawat bibir dengan menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah, agar bibir tampak merah merona alami!

  Beauty lovers!, balik lagi nih sama aku, so hari ini aku bakal kasih tau beberapa tips nih buat kalian!. Siapa sih yang gk pengen memiliki bibir yang sehat dan terawat juga merah alami? Pastinya kalian semua menginginkan hal tersebut donk ya. Anyways! , walaupun sudah banyak sekali jenis produk perawatan yang beredar di kalangan umum, ada juga loh beberapa orang yang tidak cocok menggunakan perawatan yang berbahan dasar kimia tersebut. Maka dari itu nih, kan tidak mungkin ya hanya karena tidak cocok dengan bahan kimia pada produk kecantikan, jadi membuat kalian melewatkan step untuk merawat area tersebut. Nah!, aku punya solusi nya nih. Yaitu, dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang biasanya ada di dapur rumah kalian loh! Penasaran gak nih kalian apa saja cara dan bahan-bahannya? Let's check it out guys! 1. Scrub menggunakan campuran gula dan madu Tips yang pertama yaitu mengeksfoliasi kulit bibir menggunakan campuran madu dan gula. Penggunaan scrub madu dan gula diyakini mam

3 rekomendasi produk perawatan bibir yang affordable dan cocok untuk kaum remaja!

Anak-anak remaja ataupun milenial sekarang mulai menyadari betapa pentingnya untuk merawat dan menjaga penampilan, terutama agar terlihat menarik, apalagi di usia-usia remaja seperti anak SMP maupun SMA, masa dimana sedang jatuh hati/naksir kepada lawan jenis.

Apapun akan dilakukan demi memikat gebetannya tersebut. Berbagai macam perawatan ia beli dan lakukan setiap harinya agar penampilan tetap terjaga apalagi ketika akan berhadapan dengan sang pujaan hati.

Tak sebatas hanya di area wajah saja, area bibir juga ternyata mampu meningkatkan rasa terhadap lawan jenis loh!

Maka dari itu nih beauty lovers!, Aku bakal kasih rekomendasi produk-produk perawatan bibir yang pastinya ramah dikantong kaum remaja nih! Berikut beberapa rekomendasinya :

1. Vaseline lip therapy

https://images.soco.id/96-BJTV_Vaseline_5.jpg.jpeg

Siapa sih yang tidak tahu dengan brand kecantikan satu ini? Yups!, Vaseline, salah satu brand kecantikan terbesar di Dunia, memiliki banyak sekali jenis produk-produk perawatan, dari mulai perawatan badan, hingga bibir.

Salah satu produk andalannya adalah Vaseline Petroleum Jelly, dengan 100% berbahan dasar Petroleum Jelly murni yang dicampur dengan berbagai minyak mineral dan lilin. Nah!, sama halnya dengan Vaseline Petroleum Jelly, Vaseline Lip Therapy juga menggunakan bahan dasar yang sama loh Beauty lovers!

Vaseline Lip Therapy sendiri memiliki 2 jenis bentuk, yaitu Stick dan Jar. Varian stick nya memiliki 4 pilihan varian yaitu, Original (untuk bibir yang lembab dan sehat), Rosy Lips (untuk bibir yang cantik dan bersinar), Aloe Vera (untuk bibir yang tenang dan terhidrasi), dan Cocoa Butter (untuk bibir yang halus dan ternutrisi). Sedangkan untuk varian jar nya ada 3 pilhan yaitu, Original (untuk bibir yang lembut dan halus), Rosy Lips (untuk bibir pink yang lembut), dan Crème Brulee (untuk bibir yang enak dicium)*upss.

Nah!, dari ke tujuh varian yang tersedia tinggal kalian pilih aja nih yang sesuai dengan kebutuhan kalian.

Vaseline Lip Therapy ini memiliki ukuran kemasan yang kecil dan pastinya travel-friendly, tekstur nya yang ringan dan tidak lengket juga mengunci kelembapan dengan tahan lama, jadi tidak perlu untuk terlalu sering me-reapply.

Harga Vaseline Lip Therapy sendiri cukup terbilang murah loh!, untuk kemasan stick sendiri dibandrol dengan harga Rp 25.000 aja dan untuk kemasan jar dibandrol dengan harga Rp 36.000.

Kalian bisa dengan mudah untuk mendapatkannya, karena sudah tersedia di minimarket dan supermarket terdekat, juga bisa kalian beli di toko e-commerce kesayangan kalian!.

2. Emina Lip mask

Review] Emina Lip Care Series (Lip Mask & Watercolor Lip Serum) - LIPPIELUST

Selanjutnya ada dari produk yang sangat terkenal di kalangan anak remaja jaman sekarang, yaitu Emina. Produknya yang sangat terkenal karena harganya yang bersahabat dengan kantong pelajar dan juga ingredients atau bahan-bahan yang sangat aman untuk remaja menjadi keunggulan tersendiri dari brand satu ini. Fyi!, Emina juga produk asli Indonesia loh!

Emina Lip Mask ini memiliki 4 varian pilihan, Original, Milky Matcha, Orange Squash, dan Vanilla Pretzel.

Produk ini mengadung 7 minyak alami dan Shea Butter yang bagus untuk bibir loh!

Dengan kemasan yang berbentuk jar dilengkapi spatula sebagai aplikatornya dengan berat 9 gram memudahkan untuk membawanya kemana-mana alias travel-friendly!

Emina Lip Mask ini mampu untuk melembapkan bibir secara ekstra, mengangka sel-sel kulit mati lebih optimal yang membuat bibir terasa lebih kenyal dan lembut. Namun produk ini mengandung zat wewangian, jadi buat kalian yang memiliki kulit sensitif perlu hati-hati ya!

Teksturnya sendiri terasa seperti lip balm pada umumnya, tetapi cenderung lebih berat dan berminyak.

Kalian bisa langsung mendapatkan produk ini di harga Rp 38.000 aja loh!, bisa juga kalian beli di Online store maupun Offline store pastinya.

3. Pure Paw Paw Ointment

Pure Paw Paw Ointment

Produk ini tidak hanya untuk kulit badan saja loh, tapi bisa juga untuk mengatasi berbagai macam permasalahan kulit pada bibir. Produk yang berasal dari negeri Kanguru ini memiliki manfaat yang pastinya untuk merawat dan melindungi kulit dengan cara melembapkannya, sehingga cocok untuk yang memiliki permasalahan kulit kering. Tapi gk cuma itu, pure paw paw ointment juga bisa loh untuk merawat kulit kutikula, luka ringan, luka bakar ringan, hingga bisa digunakan sebagai primer sebelum menggunakan make up atau bisa juga digunakan sebagai brow gel untuk merapihkan alis agar rapi loh!, dan untuk yang memiliki bayi bisa juga digunakan untuk mengatasi ruam pada kulit bayi karena penggunaan popok loh!, banyak banget manfaatnya dan multifungsi banget ya beauty lovers!

Nah!, pure paw paw ointment memiliki 5 varian aroma yang bisa kalian pilih loh, yaitu Original, Grape yang memiliki wangi anggur yang manis, Passion Fruit dengan wangi markisa, Strawberry, dan juga Watermelon yang memiliki wangi yang segar.

Kemasan produk ini berbentuk tube berbahan plastik dengan berat hanya 25 gram dengan ujung tutup flip-top yang praktis, higienis, dan aman untuk di bawa kemana-mana. Ukurannya yang mungil juga memudahkan untuk dibawa pergi liburan.

Seperti namanya ointment, produk ini memilki tekstur seperti salep dan mirip seperti petroleum jelly, namun terasa lebih rich dan cair sehingga mudah untuk diaplikasikan

Harganya juga cukup terjangkau, dengan harga Rp 65.000 sudah bisa mendapat produk yang All in One!

 

Nah!, itulah beberapa rekomendasi produk perawatan bibir dengan harga yang affordable juga mudah untuk didapatkan!. So! beauty lovers kalian tinggal pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kalian aja nih, what are you waiting for? 

Komentar